Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Malang Gelar Senam Jumat Sehati dan Jumpa Berlian

senam

Malang – Bawaslu Kabupaten Malang melaksanakan kegiatan senam bersama dalam rangka program Jumat Sehati dan Jumpa Berlian, Jumat (03/10/2025). Kegiatan yang digelar di halaman Kantor Bawaslu Kabupaten Malang ini diikuti oleh Ketua, Anggota, serta seluruh jajaran sekretariat.

Senam rutin ini menjadi bagian dari upaya Bawaslu Kabupaten Malang untuk menjaga kebugaran jasmani sekaligus mempererat kebersamaan antar pegawai. Melalui gerakan senam yang penuh semangat, suasana kebersamaan tercipta hangat dan penuh kekeluargaan.

Selain menjaga kesehatan fisik, kegiatan Jumat Sehati dan Jumpa Berlian juga dimaknai sebagai momentum memperkuat koordinasi serta meningkatkan motivasi kerja, sehingga setiap jajaran Bawaslu semakin solid dalam menjalankan tugas pengawasan pemilu.

Dengan adanya kegiatan ini, Bawaslu Kabupaten Malang berharap seluruh jajaran dapat menjaga pola hidup sehat, tetap bersemangat, serta semakin kompak dalam mengemban amanah sebagai pengawas pemilu di daerah.

Penulis : Nabilla Dzikri Azhari