Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU KABUPATEN MALANG HADIRI PERSIAPAN PENERIMAAN LAPORAN SENGKETA TAHAPAN PENCALONAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN/KOTA

BAWASLU KABUPATEN MALANG HADIRI PERSIAPAN PENERIMAAN LAPORAN SENGKETA TAHAPAN PENCALONAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN/KOTA

Jember, Bawaslu Kabupaten Malang – Bawaslu Kabupaten Malang yang diwakili oleh Koordinator Divisi Hukum dan Penyeleaian Sengketa (HPS) Abdul Allam Amrullah serta Staf Bawaslu menghadiri kegiatan Koordinasi Persiapan Penerimaan Permohonan Sengketa Proses Pemilu Bawaslu Kabupaten/kota pada Tahapan Pencalonan Anggota DPRD Kabupaten/Kota di Kantor Bawaslu Kabupaten Jember (12/8/23)

Lucia mengatakan pada sambutannya “Kegiatan ini penting untuk diadakan karena pada Tahapan Pencalonan Anggota DPRD Kabupaten/Kota terdapat Potensi Permohonan Sengketa dari Partai Politik Peserta Pemilu Tahun 2024 disebabkan BA KPU yang merugikan Partai politik”.

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Koordiv Hukum dan penyelesaian Sengketa dan Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten/Kota se Jawa Timur tersebut, dipaparkan Materi terkait Persiapan Permohonan Penyelesaian Sengketa Proses Pemilu, Mediasi dan Adjudikasi Permohonan Penyelesaian Sengketa Proses Pemilu, dan Penyusunan Putusan Permohonan Penyelesaian Sengketa Proses Pemilu.