Lompat ke isi utama

Berita

MASIFKAN PENGAWASAN DPSHP AKHIR BAWASLU KABUPATEN MALANG ADAKAN RAKOR VIA ZOOM

MASIFKAN PENGAWASAN DPSHP AKHIR BAWASLU KABUPATEN MALANG ADAKAN RAKOR VIA ZOOM

KEPANJEN, Bawaslu Kabupaten Malang -  Bawaslu mengadakan Rapat Koordinasi terkait persiapan DPSHP Akhir yang di selenggarakan secara daring melalui Aplikasi Zoom pada Hari Sabtu, (27/05/2023) yang diikuti oleh Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan di 33 Wilayah se Kabupaten Malang.

Acara tersebut membahas tentang Alat Kerja Pengawas terkait Lokasi Khusus dan data Pemilih yang tidak terdapat di Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK).

Hazairin selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Kabupaten Malang menyampaikan bahwa dalam pelaksanakan pengawasan DPSHP Akhir Panwaslu Kecamatan se Kabupaten Malang dihimbau untuk teliti dalam pencermatan DPSHP Akhir hingga penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Dalam Acara tersebut, setelah penyampaian materi oleh Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat dilanjutkan dengan diskusi terkait pola Pengawasan Mutarlih kedepan.

Ketika Rapat Koordinasi berakhir Panwaslu Kecamatan selalu memiliki komitmen untuk menterjemahkan tagline “Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu” dalam arti yang penuh komitmen.