Lompat ke isi utama

Berita

Rapat Koordinasi Pencegahan Potensi Pelanggaran: Sinergi Bawaslu Kabupaten Malang Menuju Pemilihan Umum Yang Adil

Suasana Rapat di Kantor Bawaslu Kabupaten Malang

Kepanjen (Bawaslu Kab. Malang) – Dalam penyelenggaraan Pemilu Serentak Tahun 2024, Divisi Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi Bawaslu Kabupaten Malang menyelenggarakan kegiatan Rapat Koordinasi Pencegahan Potensi Pelanggaran. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 27 Oktober 2023, tepatnya di Kantor Sekretariat Bawaslu Kabupaten Malang.


Kegiatan ini dihadiri oleh Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran yakni Abdul Allam Amrullah, Koordinator Pencegahan, Koordinator Divisi Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat yakni Muhammad Hazairin, Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa yakni Tobias Gula Aran, juga sejumlah stakeholder yang meliputi Dinas Sosial Kabupaten Malang, KPU Kabupaten Malang, Bakesbangpol Kabupaten Malang, Koordinator PKH Kabupaten Malang, Koordinator Pendamping Desa Kabupaten Malang, dan DPMD Kabupaten Malang.


Rapat ini dilakukan dalam rangka untuk mempersiapkan kampanye pada bulan November yang akan datang. Abdul Allam selaku Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Data Informasi menegaskan bahwa rapat ini dilakukan untuk memastikan potensi pelanggaran pemilu dapat diminimalisir.


Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten Malang yakni Tobias Gula Aran menutup rapat dengan menyatakan bahwa pemilu menjadi tanggung jawab bersama, para stakeholder harus berpartisipasi dalam memberikan langkah pencegahan agar tidak terjadi pelanggaran.


Rapat Koordinasi Pencegahan Potensi Pelanggaran ini mencerminkan semangat bersama untuk menjaga integritas dan kelancaran Pemilihan Umum 2024, yang akan menjadi cerminan dari kualitas demokrasi di Kabupaten Malang. Para peserta berharap bahwa kerja sama yang solid antara instansi terkait akan membawa Kabupaten Malang menuju pemilihan yang adil, bersih, dan bermartabat.

Penulis dan Foto : Ririn Puji Lestari

Editor : Nabilla Dzikri Azhari