Lompat ke isi utama

Berita

Hasil Supervisi Bawaslu RI dan Bawaslu Jatim Kab Malang sangat baik dalam perekrutan Panwascam

Hasil Supervisi Bawaslu RI dan Bawaslu Jatim Kab Malang sangat baik dalam perekrutan Panwascam

Dalam dua hari ini Bawaslu Kabupaten Malang mendapatkan supervisi dari SDM Bawaslu RI dan SDM Bawaslu Jawa Timur untuk meninjau proses pelaksanaan rekrutmen Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Malang Tahun 2020, dari penilaian dalam dua hari tersebut Bawaslu Kabupaten Malang dinilai baik dalam proses pelaksanaan.

Penilaian baik tersebut didapat karena proses pelaksanaan rekrutmen sudah sesuai dengan prosedur yang ditetapkan, juga persiapan dalam melaksanakan tes tulis secara online. (hms)

"Untuk Malang sangat siap melaksanakan proses rekrutmen, karena segala prosedur dan fasilitas juga sangat mendukung apalagi proses pelaksanaan tes online yag dilaksanakan di lembaga terbaik Kabupaten Malang yaitu di Universitas Brawijaya yang mempunyai infrastruktur mumpuni " Papar Eri yang merupakan Staff SDM Bawaslu RI tersebut.

Proses rekrutmen dibuka sampai dengan tanggal 3 Desember 2019 dan akan dilakukan perpanjangan apabila ada kecamatan yang kuota pendaftarnya belum mencukupi, tes online sendiri akan di lakukan di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya, dengan metode Socrative.